Notification

×

Iklan

Iklan




Gubsu Buka Puasa Bersama Dengan Para Bupati/Walikota dan Pejabat Lainnya

20 Mei 2019

Medan,DP News
Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi yakin bila para pemimpim di Sumut tetap mempertahankan kedisiplinan saat puasa Ramadan, Sumut akan segera menjadi provinsi yang bermartabat.
Hal ini diungkapkannya saat buka puasa bersama di Rumah Dinas Gubernur Sumut Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41, Medan, Minggu (19/5).
“Terima kasih untuk semua undangan yang meringankan langkahnya untuk hadir di sini. Harapan saya cuma satu untuk seluruh pemimpin Sumatera Utara, kalaulah kedisiplinan, kemampuan menahan diri saat puasa ini bisa kita pertahankan, selesai semua masalah Sumut, Sumut akan langsung menjadi Sumut yang bermartabat,” kata Gubernur.
Bukan hanya bagi umat muslim, menurut Edy Rahmayadi, kedisiplinan dan menahan diri juga terlihat pada pemimpin yang non-muslim saat bulan Ramadan.
“Ini bukan hanya pada yang muslim, yang non-muslim juga tidak menyentuh makanan yang ada di hadapannya sekarang. Jadi, kalau ketaatan seperti ini kita pertahankan, cita-cita kita untuk Sumut akan tercapai,” ujarnya.
Acara buka puasa bersama kali ini dihadiri Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah, Walikota Medan Dzulmi Eldin, Bupati Labuhanbatu Utara Khairudin Syah Sitorus, Walikota Tanjung Balai M Syahrial, Plt Bupati Pakpak Bharat Asren Nasution, Wakil Bupati Simalungun Amran Sinaga dan Wakil Bupati Deliserdang M Ali Yusuf Siregar.
Selain itu turut hadir Ketua MUI Sumut Abdullah Syah, Ketua MUI Medan M Hatta, Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis, Wakil Ketua TP PKK Sumut Sri Ayu Mihari, Ketua TP-PKK Kabupaten/Kota dan OPD Provinsi Sumut. Hadir juga unsur Forkopimda Sumut, Konsul negara sahabat, perwakilan BUMN dan BUMD Sumut, tokoh masyarakat, tokoh agama dan Ormas.
Edy Rahmyadi berharap silaturahmi antar pemimpim-pemimpin Sumut terus ditingkatkan demi kemajuan Provinsi Sumut.
”Bulan Ramadan memang penuh berkah, sekarang kita semua dijumpakan di tempat ini. Saya berharap silaturahmi semakin kita perkuat demi Sumut yang bermartabat,” harapnya. (Rd)


| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |