Jakarta,DP News
Setya Novanto dipindah dari Lapas Sukamiskin ke Gunung Sindur usai
kepergok pelesiran ke sebuah toko bangunan di Padalarang, Kabupaten Bandung
Barat. Di Gunung Sindur, eks Ketua DPR RI itu akan menempati sel dengan
pengamanan super maximum security.
"Dipindah ke salah satu yang super maximum security," ucap Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkum HAM) Jabar Liberti Sitinjak di Bandung, Sabtu (15/6).
"Dipindah ke salah satu yang super maximum security," ucap Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkum HAM) Jabar Liberti Sitinjak di Bandung, Sabtu (15/6).
Liberti mengatakan dengan pengamanan ketat itu, Novanto akan mendekam
di dalam sel seorang diri. Selain itu, penanganan terhadap Novanto pun akan
berbeda seperti saat koruptor proyek e-KTP itu berada di Lapas Sukamiskin.
"Kalau di Sukamiskin ini pembinaanya berjalan seperti biasanya, pagi buka pintu, sore tutup pintu. Di Sukamiskin kalau matahari terbit, kita buka pintunya di sana tidak seperti itu, tergantung SOP di sana," ucap Liberti.
Selain itu, kata Liberti, Novanto tak akan bebas keluar masuk selnya saat di Gunung Sindur. Termasuk izin berobat pun akan jauh lebih sulit didapat Novanto.
"Di sana izin berobat juga ketat. Nanti kalau di Gunung Sindur pengamanannya sangat-sangat super ketat, tidak seperti di sini. Karena dia di sana itu kan sudah masuk lapas super maksimum," kata Liberti.
"Kalau di Sukamiskin ini pembinaanya berjalan seperti biasanya, pagi buka pintu, sore tutup pintu. Di Sukamiskin kalau matahari terbit, kita buka pintunya di sana tidak seperti itu, tergantung SOP di sana," ucap Liberti.
Selain itu, kata Liberti, Novanto tak akan bebas keluar masuk selnya saat di Gunung Sindur. Termasuk izin berobat pun akan jauh lebih sulit didapat Novanto.
"Di sana izin berobat juga ketat. Nanti kalau di Gunung Sindur pengamanannya sangat-sangat super ketat, tidak seperti di sini. Karena dia di sana itu kan sudah masuk lapas super maksimum," kata Liberti.
Sebelumnya Novanto kepergok pelesiran ke toko bangunan yang berada di Padalarang. Dalam foto yang beredar, Novanto tampak mengenakan kemeja lengan pendek, kepalanya memakai topi hitam dan wajahnya ditutup masker.
Dalam foto itu, Novanto tampak berbincang dengan seorang wanita berjilbab yang tengah menenteng tas berwarna merah. Atas insiden ini, Novanto dipindahkan ke Lapas Gunung Sindur. (detik.com/Rd))