Notification

×

Iklan

Iklan




2.500 Peserta ‘Gowes Sinergitas’ Semarakkan HUT Bhayangkara ke-73 di Batam

01 Juli 2019

Kapolda Kepri beserta para unsur pejabat TNI dan pejabat Pemko Batam melepas peserta gowes dalam rangka HUT Bhayangkara ke-73  di Lapangan Engku Putri Batam Center.(Foto:Indralis)
Batam,DP News
Peringatan HUT Bhayangkara ke-73 Polda Kepri dimeriahkan 2.500 peserta ‘Gowes Sinergitas’ dari berbagai kalangan terdiri dari TNI-Polri,komunitas serta masyarakat umum di Batam.Sebelum acara dimulai terlebih dahu digelar acara senam jumba yang dipandu gadis-gadis cantik sebelum acara dilepas  Kapolda Kepri Irjen Andap Budhi Revinato SIK.

Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revinato SIk, sedang menggowessepeda dengan penuh ceria bersama – sama para TNI dan Polri serta Para komunitas menyusuri jalan yang telah ditentukan pihak panitia.(Foto:Indralis)
Sebelum acara dilepas terlebih dahulu Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto.SIKmengatakan bahwa, k egiatan Gowes Sinergitas Kepri dalam rangka hari Bhayangkara Ke 73, sebagai wujud nyata sinergitas dan soliditas TNI- Polri dan masyarakat di Kepulauan Riau.
Gowes Sinergitas Kepri juga bertujuan untuk menjaga situasi Kamtibmas dengan patroli bersepeda ria serta menunjukkan kepada masyarakat kesiapan TNI-Polri.Kapolda mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dimana hingga saat ini situasi di Kepri aman dan kondusif. Mohon doa restu semoga Polri dapat melaksanakan amanah tugas dengan sebaik baiknya dengan semangat prometer pengabdian kami, Didedikasikan untuk bangsa dan negara serta masyarakat.

Para pemenang yang mendapatkan hadiah sepeda motor dari unsur TNI dan Polri serta masyarakat umum diabadikan usai penyerahan hadiah Kapolda Kepri. (Foto:Indralis)
Hadir dalam acara Gowes tersebut bersama kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto.SIk, Danrem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Gabriel Lema,Dandim 0316/Batam Letkol Inf Romel Jangga Wardhana,Sekda Pemko Batam Jefridin, serta unsur pejabat Kota Batam dan sekitar 2.500 peserta Gowes itu terdiri dari TNI-Polri dan masyarakat.
Para peserta menyusuri dan mengelilingi Kota Batam sepanjang sekitar 12 km. Tampak, Kapolda tampil enerjik dengan topi merah. Ia mengatakan, saat bersepeda hanya sarapan air hangat tidak lain itu saja agar perut tidak berat menggoyet sepeda ”ungkapnya.
Usai menggelar gowes dan kembali ke panggung utama, beberapa pejabat TNI-POLRI itu ngumpul dan foto bareng.Usai foto bareng, peserta gowes juga di sungguh dengan hiburan musik. Lagu-lagu pop dan dangdut nusantara dilantunkan oleh artis lokal Batam.
Usai tiba keseluruhan dalam sambutan Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revinato SIk menyampaikan, baik kepada anggotanya maupun kepada seluruh elemen masyarakat Kepri, secara terbuka meminta maaf. Bila ada khilaf yang dilakukan Polri selama ini.
“Melalui momen ini saya mohon maaf. Anggota yang melakukan pimpinan harus tanggungjawab. Jika ada khilaf selama ini kepada masyarakat Kepri, saya sebagai Kapolda, kami memohon maaf untuk itu. Insya Allah ke depan terjalin tapi persahabatan dan persaudaraan,” kata Andap.
Sementara itu, Brigjen TNI Gabriel Lema mengucapakan selamat kepada jajaran Polri. Ia mengatakan, dengan umur Bhayangkara ke-73 tahun, semakin sukses. ”Dan selalu jaya. Kami do’akan untuk itu,” kata Gabriel.
Pada kesempatan itu, Andap, Gabriel dan sejumlah pejabat utama TNI-Polri di Kepri nyanyi bersama.
Acara ditutup dengan doorprize utama beberapa sepeda motor dan hadiah menarik lainnya direbut TNI dan Polri serta para komunitas dengan undian terbuka disaksikan para peserta yang mengikuti acara tersebut.(IN).

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |