Notification

×

Iklan

Iklan




Warga Samosir Nantikan Jokowi,Dari Ajibata Naik Ferry dan Kunjungi Makam Tua Raja Sidabutar

28 Juli 2019


Jokowi ngobrol santai sambil menyeruput kopi di salah satu kedai kopi di Balige. (Foto: dok. Istimewa)
Samosir,DP News
Menyambut rencana Kedatangan Presiden RI Jokowi, Mora Situngkir bersama kerabat sekampungnya sibuk membabat semak-semak di bibir Pantai Indah Situngkir, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Sabtu (27/7).
Tahan Situngkir, Kepala Desa Situngkir menyampaikan, mengetaui desanya masuk agenda rencana kunjungan Presiden RI pada Jumat 26 Juli pukul 5 Pagi.
"Saya tahu terkait rencana kunjungan Presiden Jokowi pada jam lima pagi hari Jumat,"jelasnya.
Menurutnya, warga juga begitu antusias mengetahui kedatangan Presiden pilihhan mereka. Warga melalui dirinya pun berkordinasi kepada SKPD Samosir.
Dalam rangka kunjungan RI I ke Samosir, selaku warga dia berharap di Pantai Indah Situngkir berlanjut pembangunannya. "Semoga dengan kehadiran Bapak Jokowi, semakin tampak progres pembangunan.
Kata Tahan, selaku Samosir daerah adat dan asal muasal orang Batak, mereka besar keinginan untuk menyambut Presiden Jokowi secara tradisi. Bila memungkinkan berkordinasi dengan protokoler kepresidenan, warga ingin menyambut dengan tortor dan 'Gondang' Batak.
"Harapan masyarakat (kami), kalau bisa mengulosi Bapak Jokowi,"sebutnya.
Disinggung bagaimana testimoni warga dengan kedatangan orang nomor 1 pada republik ini, Tahan mengaku terharu.
Dengan kedatangan Jokowi, ditambahkannya aspirasi warga pun dapat tersampaikan langsung kepada presiden. Yang pertama pembangunan Pantai Indah Situngkir serta yang paling utama bagaimana warga bisa mengkonsumsi air Danau Toba dengan baik.
"Yang paling penting, air Danau Toba bisa dan layak untuk diminum. Warga kita di atas sana kesulitan air, jadi kalau bisa ditarik air ke atas. Harapan masyarakat, itu yang paling penting.
Mora saat ditemui sewaktu bergotong royong, terlihat bersemangat. Semak-semak berduri setinggi dua meter di tepian danau tersebut gampang ditumbangnya menggunakan parang.
Dia berhapar, Jokowi tidak sekedar lewat dari desanya dan diinginkannya bisa lebih lama. "Biat bapak Jokowi lebih tau bagaimana kebutuhan warga di sini,"jelasnya.
Disinggung bagimana tanggapannya rencana kehadiran Presiden Jokowi, dirinya mengaku senang. "Wow, senang banget kalau Bapak Jokowi bisa datang kemari,"sebutnya.
Berikut rencana round down kunjungan Presiden ke Samosir yang disampaikan Kadis Kominfo Kabupaten Samosir, Rohani Bakkara.
Hari I:
Senin, 29 Juli 2019
17:00 Tiba di Bandara Internasional Silangit
18:30 Tiba di Pelabuhan Fery Ajibata Parapat untuk menyeberang ke Samosir
19:30 Tiba di Pelabuhan Penyebarangan Ambarita Samosir.
19:45 Tiba di Tomok disambut dengan penampilan atraksi budaya Batak..
20:15 Tiba di Samosir Cottage Resort
Hari II
Selasa, 30 Juli 2019
08:00 Batu Kursi Raja Siallagan/Makam Tua Raja Sidabutar
09:30 Pantai Indah Situngkir/Pasir Putih Parbaba
10:30 Kampung Ulos Situngkir
12:00 Jembatan Tanah Ponggol
13:30 Makan Siang di Geopark Toba Kaldera dilanjutkan dengan melihat Geopark
14:30 Rombongan kembali ke Samosir Cottage Resort untuk:
16:00 Tiba di Samosir Cottage Resort untuk istirahat sejenak
18:30 Makan malam
19:30 Diskusi mendengarkan paparan tim Kemenko Maritim dan K/L terkait, dan Bupati sekitar Kawasan Danau Toba tentang Rencana Pengembangan Pariwisata Super Prioritas Danau Toba
Hari III
Rabu, 31 Juli 2019
08:00 Perjalanan air dari Pelabuhan Ferry Ambarita Samosir melewati
Desa Sigapiton, Air Terjun Situmurun.
10:00 Tiba di Pelabuhan Muara.
10:30 Tiba di Desa Bakkara
11:00 Menuju Sipinsur Geosite
11:20 Tiba di Sipinsur Geosite
12:00 Menuju Piltik Coffee
12:30 Makan siang di Piltik Coffee
13:30 Menuju Bandara Internasional Silangit
13:45 Tiba di Bandara Internasional Silangit.(*)


| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |