Notification

×

Iklan

Iklan




60 Pejabat Eselon II Ikuti PKN, 10 Orangg Pejabat Pemko Medan

, Kamis, Juli 28, 2022
Foto: Gubsu Edy Rahmayadi Sematkan Tanda Peserta PKN Angkatan XIX,Rabu(27/7) 

Medan,DP News

Gubsu Edy Rahmayadi mengingatkan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut terus belajar. Perubahan yang begitu cepat menurutnya harus diimbangi dengan pemimpin-pemimpin yang berkompeten.


Edy Rahmayadi ingin para pejabat yang mengikuti pelatihan tidak menurun keinginan belajarnya setelah menjabat. Tuntutan untuk menghasilkan inovasi tidak akan terpenuhi bila pejabat kehilangan kreativitas.


Edy Rahmayadi berharap agar para peserta yang merupakan pejabat dari kabupaten/kota se-Sumut dan Sumatera Barat (Sumbar) mengikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh. Sehingga dalam membuat kebijakan atau program akan lebih efektif dan efisien.


“Ingat, kebijakan dan program kalian itu akan berpengaruh ke masyarakat luas. Salah kalian, akan berdampak besar pada masyarakat, benar kalian manfaatnya sangat dirasakan masyarakat,” kata Edy Rahmayadi.


Sementara itu, Deputi Bidang Penyelenggaraan Pengembangan Kompetensi LAN RI Basseng meminta para peserta tidak menyia-nyiakan kesempatan ini. Apalagi, ini baru PKN ini baru pertama kali dilakukan di pulau Sumatera.


PKN Tingkat II angkatan XIX Tahun 2022 diikuti 60 peserta, 58 berasal dari Sumut dan 2 dari Sumbar. Pelatihan ini akan dilaksanakan tiga tahap dari bulan Juli hingga Oktober 2022.


Dari jumlah tersebut,sebanyak 10 orang pejabat eselon II dilingkungan Pemko Medan mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) TK II Angkatan XIX Tahun 2022.


Pelatihan Kepemimpinan ini dibuka langsung oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi di Aula T. Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubsu, Rabu (27/7).


Adapun ke sepuluh pejabat eselon II tersebut diantaranya Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Arrahmaan Pane, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Topan Obaja Putra Ginting, Kepala Dinas Perhubungan Iswar, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Benny Iskandar, Sekretaris DPRD Kota Medan M. Ali Sipahutar.


Kemudian, Kepala Dinas Pendidikan Laksamana Putra, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Arjuna Sembiring, Direktur RSUD dr.Pirngadi Syamsul Arifin Nasution, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Adlan dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Zulfansyah Ali Saputra.(Rd) 

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |