Notification

×

Iklan

Iklan




Nota Jawaban Bupati Humbahas: Food Estate Dukung Ketahanan Pangan Nasional

09 November 2022
Foto: Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor Saat Menyampaikan Nota Jawaban Atas RAPBD TA 2023,Rabu(9/11)/ERWS
Medan,DP News

Pengembangan Food Estate merupakan kegiatan super prioritas program pertanian (SP3) bertujuan mendukung ketahanan pangan nasional.Skema pengelolaannya melibatkan pemerintah, offtaker dan petani pemilik lahan.


Pemkab Humbahas memfasilitasi pembangunan Infrastruktur pendukung seperti pembangunan jalan, irigasi, embung, listrik dan sarana pendukung lainnya serta peningkatan SDM petani terutama untuk menggunakan teknologi pertanian. 


Salah satu terobosan yang telah dikembangkan Pemkab Humbahas mendukung Food Estate adalah pertanian presisi yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas produksi. Program ini akan tetap dilaksanakan secara berkesinambungan.


Hal itu disampaikan Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor menanggapi Pemandangan Umum Fraksi terhadap Pandangan Umum Fraksi DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan atas R-APBD TA 2023,Rabu(9/11) di Gedung DPRD Humbang Hasundutan. 


Saran masukan DPRD terkait infrastruktur, sarana dan prasarana dasar sosial ekonomi masyarakat, peningkatan pendidikan serta kesehatan masyarakat. Pemkab Humbahas senantiasa berupaya meningkatkan agar semakin lebih baik pada waktu yang akan datang.


Terkait pengelolaan potensi PAD, Pemkab Humbahas senantiasa melakuan langkah-langkah strategis dalam menggali potensi PAD dengan cara implementasi pengelolaan berbasis teknologi informasi, intensifikasi dan ekstensifikasi.


Dalam rangka menghadapi ancaman resesi dan inflasi tahun 2023, Pemkab Humbahas telah dan akan secara terus menerus meningkatkan luas pertanaman dan produksi komoditi pangan dan holtikultura sehingga nantinya masyarakat dapat mencapai swasembada pangan.


Pimpinan Sidang menskors paripurna ini sampai waktu yang disepakati yaitu dilanjutkan pada hari Jumat, 25 Nopember 2022 pada pukul 10.00 WIB dengan agenda Pengambilan Keputusan Terhadap Ranperda tentang APBD TA 2023.ERWS/Redaksi


| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |