Notification

×

Iklan

Iklan




Komisi II DPR RI Bertemu Bobby: Sempat Singgung Kendala Banjir Rob Belawan Saat Pemilu 2024 di Kota Medan

14 September 2023


 Medan,DP News          

Sejumlah langkah  telah dilakukan menyukseskan Pemilu 2024 diantaranya merealisasikan anggaran dana hibah untuk KPU Medan.Juga emutakhiran data pemilih,Disdukcapil berkolaborasi dengan KPU dan Bawaslu Kota Medan.


Paparan tersebut disampaikan Walikota Medan Bobby Nasution kepada rombongan Komisi II DPR RI yang dipimpin Junimart Girsang,Kamis(14/9) di kantor walikota.


Tidak itu saja, kata Bobby Nasution, Pemko Medan juga telah melakukan realisasi perekaman dan pencetakan KTP elektronik (e-KTP) untuk meningkatkan persentase wajib e- KTP bagi masyarakat dengan menghadirkan pelayanan jemput bola di area-area publik. 


Kita hadirkan layanan di sekolah-sekolah, rumah sakit, rumah ibadah, rumah tahanan, pusat perbelanjaan dan tempat-tempat publik lainnya. Selain itu, melakukan sosialisasi intensif terhadap masyarakat terkait pentingnya memiliki e-KTP, " ujarnya seraya memaparkan langkah dan upaya lainnya. 


Dalam pertemuan tersebut,Junimart mengatakan Komisi II juga ingin mengetahui kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan Pemilu di Kota Medan.


Lewat forum ini kita diskusikan bersama karena tentu harapan kita adalah agar seluruh tahapan hingga hari H pemilu berjalan lancar dan sukses.


Saat diskusi sempat dibahas kendala yang mungkin dihadapi Kota Medan saat berlangsungnya pesta demokrasi,misalnya,  menyikapi lokasi dengan kondisi geografis wilayah yang rentan mengalami terjadinya banjir rob seperti di Medan Belawan.


Sementara itu,Junimart Girsang mengaku, kehadirannya bersama sejumlah anggota lain untuk melihat sejauh mana kesiapan Pemko Medan bersama penyelenggara Pemilu dan stakeholder terkait lain dalam melaksanakan tahapan Pemilu 2024.Tumpal S/Redaksi

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |