Notification

×

Iklan

Iklan




Robbi Barus Sesalkan Pencurian di Rumah Kosong,Minta Kepling Beri Kenyamanan Kepada Warganya....

20 Juni 2024
Foto: Kondisi Rumah Yang Sejumlah Peralatan Disikat Pencuri di Jalan Emas,Medan Area,Kamis(20/6)/Ist
Medan,DP News 

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Medan Robi Barus sangat menyesalkan aksi pencurian berbagai peralatan di salah satu rumah kosong di Jalan Emas,Kelurahan Sei Rengas II, Medan Area padahal rumah tersebut sudah mau dijual pemiliknya.


Pemilik rumah katanya merasa terkejut saat memeriksa jerajak pintu di atas rumah sudah hilang termasuk wayar listrik,stop kontak, pagar rumah bahkan kloset pun ikut dicuri.


Dikatakannya,informasi peristiwa 10 hari lalu itu diperoleh berkat adanya pengaduan pemilik rumah  di Jalan Emas tersebut  Fraksi PDI Perjuangan DPRD Medan. 


Dalam kaitan ini,Robi minta agar para Kepala Lingkungan (Kepling) memberi kenyamanan kepada warganya.


"Masak pencuri dengan mudahnya mengambil barang warganya, apalagi yang dicuri itu, gak bisa disembunyikan. Dan mengambilnya pasti mengeluarkan suara, termasuk membongkar jendela besi, jerjak, wayar (kabel-kabel) dan closed wc" jelas Roby yang juga mantan Kepling.


Ditambahkan,diduga pelakunya masih berkeliaran di daerah itu, dan terkesan aman-aman aja seolah tidak ada kejadian. 


Robi Barus yang juga Ketua Komisi-1DPRD Medan itu sudah menyarankan korban pencurian segera melaporkan ke polisi biar ada efek jera.


"Karena kalau dibiarkan ini akan menjadi-jadi dan merasa hebat" tegas Sekretaris PDI Perjuangan Kota Medan.


Kembali Robi minta para Kepling mampu memberikan pelayanan yang baik, kenyamanan dan keamanan warga tempat berada. 


"Jika tidak bisa sebaiknya mundur dari Kepling" tegas Roby Barus.Rumapea/Redaksi 

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |